Sepakbola Indonesia

Ada Kemungkinan Liga 1 – 2020 Dihentikan di Tengah Jalan

Jakarta, difanews.com — PSSI masih terus berupaya menggelar pertandingan lanjutan kompetisi Liga 1 dan 2 musim 2020 pada awal 2021. Kompetisi penting untuk mendapatkan pemain-pemain berkualitas demi terbentuknya tim nasional yang juga berkualitas.

Semula, PSSI meminta PT Liga Indonesia Baru menggelar kompetisi Liga 1 dan 2 pada awal Oktober 2020 setelah kompetisi dihentikan sejak Maret 2020 karena wabah virus corona atau Covid-19. Namun, rencana itu berantakan karena PT LIB tak menggenggam izin dari kepolisian atau aparat keamanan yang berwenang.

Meski Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) sudah memberikan rekomendasi untuk menggelar pertandingan tanpa penonton, kepolisian tetap tak memberikan izin.

“Pada rapat terakhir Komite Eksekutif (Exco) diputuskan kompetisi akan digelar awal Februari,” ujar Plt Sekjen PSSI Yunus Nusi di laman pssi.org. “Tapi semua bergantung pada keputusan kepolisian.”

“PSSI menjadwalkan kembali rapat Exco pada pertengahan Januari 2021 untuk memutuskan kelanjutan Liga 1 dan 2 atau memberhentikan liga musim kompetisi 2020 berdasarkan situasi terkini,” tambah Yunus.

Sementara itu, Robert Rene Alberts, pelatih Persib Bandung, menilai lebih baik PSSI menganggap kompetisi 2020 selesai dan mempersiapkan kompetisi musim 2021.

“Tak ada waktu mempersiapkan tim untuk menuntaskan kompetisi 2020 setelah sepuluh bulan terhenti. Ketika liga nanti dimulai lagi artinya sudah sebelas bulan (kompetisi berhenti),” kata Robert seperti dilansir simamaung.com.

Persib berada di puncak klasemen Liga 1 2020 dengan koleksi 9 poin. Tiga kemenangan diraih Maung Bandung sebelum pandemi Covid-19 melanda. Robert mengaku berlapang dada jika hasil positif itu harus menguap begitu saja demi musim kompetisi baru.

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button