Gaun ‘Cotton Candy’ Misia di Pembukaan Olimpiade Bikin Penonton Terhipnotis
Penampilan Misia dengan gaunnya sontak mencuri perhatian netizen. Beberapa netizen menjuluki gaun ini sebagai gaun 'cotton candy'. Sekilas gaun memang seperti permen kapas yang lembut.
JAKARTA, DIFANEWS.COM — Meski dalam suasana pandemi Covid-19, pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 masih terasa meriah. Penyanyi Jepang, Misia membawakan lagu kebangsaan Jepang ‘Kimi Ga Yo’ dalam balutan busana istimewa.
Gaun ini merupakan karya perancang Jepang Tomo Koizumi. Gaun berwarna dasar putih ini memiliki semburat warna khas Olimpiade termasuk hijau, kuning, oranye, biru dan ungu. Misia tampil kontras di antara petugas pengibar bendera yang mengenakan seragam atau busana formal.
Penampilan Misia dengan gaunnya sontak mencuri perhatian netizen. Beberapa netizen menjuluki gaun ini sebagai gaun ‘cotton candy’. Sekilas gaun memang seperti permen kapas yang lembut.
Koizumi sendiri sudah kerap mendandani para bintang pop Jepang. Bahkan penyanyi sekelas Lady Gaga pun pernah ‘ditanganinya’.
Melansir Popsugar, Koizumi merupakan desainer yang sempat tampil di New York Fashion Week untuk musim gugur 2019. Koleksinya begitu berwarna dan segar meliputi warna-warna cerah seperti kuning, hijau muda, pink, biru muda, oranye juga putih.
Ia menggunakan organza Jepang lebih dari 400 warna. Bahan-bahan ini dibuat ruffles terlebih dahulu baru dijahit untuk menciptakan kain. Satu look busana bisa memerlukan 50-80 meter bahan. Penggunaan terbanyak bisa sampai 200 meter.
“Buat saya, ini seperti baju zirah ruffle untuk anak perempuan. Saya tumbuh besar menonton Sailor Moon dan anak perempuan dengan kemampuan magis ini adalah satu inspirasi terbesar saya,” ungkapnya mengutip dari Vogue.