Bernie Ecclestone Bilang Robert Kubica akan Tampil Lebih Kuat Tahun Ini
Ecclestone dukung kehadiran kembali Robert Kubica.
JAKARTA, DIFANEWS.com — Setelah delapan tahun absen dari balapan jet darat karena cedera tangan kanan permanen, Kubica, pebalap berusia 34 asal Polandia, akan masuk grid tim Formula 1 Williams musim 2019.
Dan, supremo F1, Ecclestone, menyambut sangat baik kehadiran kembali Kubica.
“Jika Robert tak mengalami kecelakaan, ia kini sudah jadi juara Dunia. Saya kira ia akan kembali [dengan kondisi] lebih kuat dibandingkan sebelumnya,” ujar tokoh yang kini berusia 88 ini, dikutip dari sport.pl.
“Secara mental ia lebih baik dan akan lebih agresif dibandingkan sebelumnya. Saya hanya melihat hal-hal bagus pada dirinya.”
Ecclestone menepis kekhawatiran orang dengan kondisi cedera lengan kanan Kubica. Ada yang mengatakan hal itu takkan membuatnya tampil maksimal. Sebagian lainnya mengatakan kehadiran Kubica bisa membahayakan pebalap lain di trek Formula 1 nantinya.
“Dalam kaitan kondisi fisik, saya bisa berikan contoh lain,” tambah Ecclestone.
“Bertahun lalu, ketika saya masih menangani tim, saya punya pebalap Archie Scott Brown, yang tak lagi punya tangan kanan. Tapi ia sangat cepat padahal kondisinya jauh…jauh…jauh lebih buruk dibandingkan Robert.”
“Ia meraih banyak sukses bersama kami dan saya kira cedera Robert takkan bisa menghentikannya,” tegas Ecclestone.