News

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi Minta ke IDI agar Izin Dokter Pelaku Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut

"Berhentikan saja, cabut izin dokternya. Kenapa harus susah?" tegas Dedi kepada awak media di Bandung, Jabar, pada Selasa (15/4).

DIFANEWS.COM – Gubernur Jawa Barat (Jabar), Dedi Mulyadi, angkat bicara terkait viralnya kasus dugaan pelecehan seksual yang melibatkan dokter obgyn atau kandungan terhadap pasien wanita di Garut.

Terkait hal itu, Dedi meminta komite dokter, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), untuk segera mencabut izin terhadap dokter tersebut apabila kasus tersebut terbukti benar.

“Berhentikan saja, cabut izin dokternya. Kenapa harus susah?” tegas Dedi kepada awak media di Bandung, Jabar, pada Selasa (15/4).

“Cabut saja izin praktik dokternya dan bila perlu perguruan tingginya yang meluluskan dokter itu  mencabut gelar dokter,” tegasnya.

Dedi menuturkan, hal itu dapat menjadi langkah tegas untuk memberikan sanksi di luar penegakan hukum.

“Karena dokter itu profesi, yang ketika dilantik itu diambil sumpah profesi. Nah ini yang dilakukan,” sebut Dedi.

“Jadi hari ini harus ada tindakan tegas. Jangan lama, tidak bertele-tele,” tambahnya.

Sebelumnya diketahui, skandal dugaan dokter melakukan pelecehan seksual terhadap seorang wanita saat melakukan pengecekan USG di Garut yang tersebar di medsos.

Dalam video yang beredar, tampak dokter tengah mengecek kondisi kandungan pasien.

Saat dilakukan pengecekan, tangan dari dokter kandungan itu kedapatan memegang bagian dada  pasien.***

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button