Menjelang Kelulusan Siswa, MUI Keluarkan Surat Himbauan Terkait Pelaksanaan Kegiatan
Sukabumi, Difanews.com | Memasuki akhir kegiatan belajar mengajar sekolah, Pihak sekolah dan siswa yang akan menghadapi kelulusan agar dapat melaksanakan kegiatan yang bermanfaat baik untuk keselamatan diri sendiri maupun orang lain.
Untuk itu Majelis Ulama Indonesia Kecamatan Cicurug berdasarkan surat edaran dengan nomor surat : R – 240.450.451.7/E/MUI – Crg/VI/2024
tentang ” Akhir Tahun Ajaran Di Satuan Pendidikan” Maka MUI mengeluarkan himbauan yang berbunyi diantaranya sebagai berikut :
- Agar dalam melaksanakan dan mengisi acara kenaikan kelas atau Imtihan atau perpisahan dilakukan dengan sangat bijaksana dan mengedepankan nilai nilai edukasi keagamaan dan ahlak yang mulia.
- Agar mengisi dan menampilkan acara kenaikan kelas atau Imtihan atau perpisahan yang bisa menjadi tuntunan bukan sekedar tontonan.
- Agar melakukan kerjasama dengan orang tua / wali siswa supaya siswa yang lulus selain dilanjutkan sekolah kejenjang yang lebih tinggi lagi, Juga para siswa agar diimbangi pendidikan keagamaan nya yang maksimal dengan memasukan mereka ke pondok pesantren.
- Setiap sekolah agar melakukan tindakan tegas kepada setiap siswa yang mengadakan euporia kelulusan dengan melakukan kegiatan yang kurang atau sangat tidak baik seperti Corat coret, Konvoi, Terlibat miras / narkoba / Penyalahgunaan obat, tmTerlibat perkelahian dan lain lain.
- Agar setiap pemilik marching band dalam menampilkan kesenian atau keahlian putra putri asuhan nya tidak menampilkan tarian tarian atau gerakan yang dipandang dan diduga kurang baik dan tidak sopan.
Himbauan tersebut guna tercipta kondusivitas baik dilingkungan sekolah maupun lingkungan sosial masyarakat serta untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan.
Ditemui dikediaman nya KH Mochamad Endang Sanaaul Ahza selaku ketua MUI Kecamatan Cicurug menuturkan kepada difanews.com
” Untuk pihak sekolah dalam mengadakan acara perpisahan cukup pada lingkungan internal saja, Sedangkan untuk siswa yang akan lulus diharapkan untuk lebih pada kegiatan yang positif”,.
Lanjutnya ” Karena kita melihat dari peristiwa kemarin yang dimana salah satu sekolah yang ada di depok mengadakan studi tour dan berdampak kepada insiden yang memprihatinkan, Ini yang harus dihindari demi keselamatan bersama”, Tutupnya.