Mikey Garcia Siap Duél Lawan Lopez atau Davis, Ini Syaratnya
JAKARTA, DIFANEWS.com — Mikey Garcia (40-1-0, 30 KO) merebut gelar kelas ringan [61,2kg] IBF dan mempertahankan sabuk kelas ringan WBC pada duél melawan Robert Easter Jr, Juli 2018.
Namun, semua gelar itu melayang menyusul kekalahannya dari Errol Spence Jr dalam duél perebutan gelar kelas welter [66,7kg] IBF, Maret 2019.
Ini memang jadi langkah nekat Garcia karena ia melakukan lompat katak melewati kelas welter ringan [63,5kg]. Spence Jr masih terlalu kuat bagi Garcia meski ia merasa memiliki skill mumpuni untuk meladeni Spence Jr.
Kini, setelah kemenangan angka atas Jessie Vargas, Februari 2020, Garcia, 32 tahun, mengaku siap memberikan pelajaran kepada bintang-bintang muda seperti Teofimo Lopez atau Gervonta ‘Tank’ Davis, asal mereka mau naik ke kelas welter ringan.
Teo Lopez kini menyandang status undisputed setelah menang angka atas Vasyl Lomachenko, Oktober 2020. Ia juara kelas ringan [61,2kg] WBA super, IBF, dan WBO.
Teo muda, 23 tahun, atau 10 tahun lebih muda dibandingkan Garcia.
Sementara uppercut Tank baru saja meruntuhkan juara kelas bulu super [59kg] WBA Leo Santa Cruz di San Antonio. Dengan kemenangan itu Davis juga mempertahankan gelar kelas ringan WBA regular [juara WBA super disandang Teo Lopez].
“Saya takkan turun ke kelas ringan segera, mungkin takkan pernah lagi,” kata Garcia dalam wawancara dengan FightHype. “Mungkin di welter ringan saya bisa. Saya bisa turun ke welter ringan dan bertarung dengan beberapa jagoan di sana.”
“Lopez boleh jika ia mau naik ke welter ringam, atau Davis. Keduanya akan jadi pertarungan bagus. Duél gelar atau non-gelar akan tetap bagus.”
Davis belum mengatakan mau naik ke welter ringan/ringan super, tapi ia sudah berjuang keras untuk bertahan di kelas ringan. Demikian juga Teo Lopez.
Tapi, Teo sudah menyatakan keinginannya untuk naik kelas ringan super atau welter ringan. Bukan untuk Garcia. Yang diinginkan Teo adalah berjumpa dengan pemenang duél Jose Ramirez (juara ringan super WBC dan WBO) dan Josh Taylor (juara WBA dan IBF). Artinya, siapa pun pemenang duél ini, Teo akan kembali dihadapkan pada tantangan menjadi undisputed di kelas ringan super.
Tapi, tak mudah bagi Garcia untuk mewujudkan keinginannya. Pasalnya, Davis dan Teo sama-sama berada di bawah ketiak Promotor Bob Arum dan Garcia berseteru dengan Arum. Arum pasti harus punya alasan sangat bagus jika mau melepas Teo atau Davis untuk bertarung dengan Garcia.