Sepakbola Eropa

Oyarzabal Bahagia Bisa Rebut Copa Del Rey 2020

Jakarta, difanews.com — Real Sociedad mengalahkan rival sekota Athletic Bilbao, 1-0, dalam final Copa del Rey 2020, Sabtu (3/4) malam waktu setempat sekaligus jadi trofi pertama mereka sejak 1987.

Final Copa Del Rey semula akan digelar 18 April 2020, namun pandemi Covid-19 membuat pertandingan ditunda hampir setahun.

Kapten tim Mikel Oyarzabal mencetak gol setelah mengecoh kiper Unai Simon dalam eksekusi penalti menit 63 setelah rekannya Portu dijatuhkan di area penalti oleh bek Athletic Inigo Martinez.

Martinez, eks pemain Sociedad yang hengkang ke Bilbao seharga 32 juta euro dalam transfer kontroversial pada 2018, awalnya diberi kartu merah untuk pelanggaran itu, tetapi wasit mengubah hukuman menjadi kartu kuning setelah tinjauan melalui VAR.

Pertandingan ini memang ditunda satu tahun atas permintaan kedua klub untuk memastikan fans bisa hadir, namun berarti Bilbao kehilangan tempat potensial di Liga Europa.

Tetapi pembatasan virus corona yang terus berlanjut di Spanyol membuat pertandingan di stadion La Cartuja Seville berlangsung tetap tanpa pendukung.

Bilbao gagal dalam lima final Copa terakhir, namun memiliki kesempatan merebut trofi ketika mereka melawan Barcelona di pertandingan final musim ini di La Cartuja, 17 April.

“Ini hari yang indah di mana banyak hal muncul di benak Anda. Memberikan kemenangan ini kepada pendukung kami adalah hal terbaik yang bisa kami lakukan,” kata Oyarzabal.

“Ada banyak orang yang ingin berada di sini dan ada banyak teman dan keluarga yang meninggalkan kami dengan cara yang paling buruk. Ini untuk semua orang, kami merasakan kehadiran mereka.”

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button