Persib Bandung Menjadi 1 dari 6 Tim yang Lolos Verifikasi Lisensi Klub Pro
JAKARTA, DIFANEWS.com – Persib Bandung menjadi satu dari enam tim yang lolos verifikasi PSSI dan dinyatakan layak berpartisipasi di tingkat Asia seperti Liga Champions Asia dan Piala AFC.
Kelima klub lainnya terdiri atas Bali United, Persipura Jayapura, Bhayangkara FC, Borneo FC, dan Arema FC.
Penetapan itu dilakukan PSSI melalui rapat Club Licensing Committee di Jakarta, Kamis (19/11/2020).
Plt Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi mengatakan, di tengah pandemi Covid-19, PSSI melalui Club Licensing Department telah menyelesaikan AFC Club Licensing Cycle 2020, dan menyatakan ada enam tim yang profesionalismenya memenuhi semua persyaratan AFC.
“PSSI ke depan akan menyiapkan National Club Licensing untuk kami terapkan di Liga 1 dan Liga 2,” kata Yunus Nusi dilansir laman pssi.org.
“Kami berharap semakin banyak klub profesional di Tanah Air yang membuktikan kepada dunia bahwa Indonesia berada dalam trek menuju industri sepakbola. Semakin banyak klub profesional di Indonesia, semakin maju dan jaya sepakbola Indonesia,” tambah Yunus.
Rapat sendiri dihadiri seluruh anggota Club Licensing Committee yakni Timmy Setiawan (Ketua), dengan anggota Danurwindo, Yakub Adi, Asep Saputra, dan Alexander Tjahyadi.
Selain itu hadir juga Manajer Club Licensing PSSI, Putri Aprillia Utomo serta Surya Binanga dan Moh Randi sebagai anggota, dan juga Head of Legal PSSI, Lexyndo Hakim.
AFC Club Licensing Cycle merupakan proses standarisasi dan verifikasi kualitas manajemen klub sepakbola profesional yang diperkenalkan AFC untuk mendukung perkembangan sepakbola di Asia khususnya.
Ada lima kriteria yang menjadi penilaian pada AFC Club Licensing, mencakup sporting, infrastruktur, personel dan administration, legal, dan penataan keuangan. Tahun ini, seluruh klub Liga 1 2020 mengajukan untuk mengikuti proses ini.