AI News

Setelah 4 Tahun, Woxx Band Akhirnya Luncurkan Singel Perdana

JAKARTA, DIFANEWS – Setelah empat tahun malang melintang di dunia musik kafe, Woxx Band akhirnya siap merilis singel perdana mereka. Band yang terbentuk pada September 2021 ini digawangi oleh Awo (bassis sekaligus leader) bersama rekan-rekan musisi yang selama ini tampil reguler di berbagai kafe kawasan Jabodetabek.

Proyek rekaman ini terlaksana berkat kolaborasi dengan Hateem, sahabat lama Awo yang juga musisi, penulis lagu, produser, sekaligus pemilik label Terminal Musik. Melalui label tersebut, Woxx Band telah merampungkan dua singel berjudul “Napak Tilas” dan “Cinta dan Luka” yang segera dirilis di berbagai platform digital.

“Alhamdulillah tahap awal sudah selesai dua singel yang akan segera rilis di seluruh digital platform,” ungkap Awo dikutip dari arahmerdeka.com.

Selain merambah rekaman, Woxx Band tetap konsisten mengisi panggung musik reguler di berbagai kafe, salah satunya setiap Jumat di Kopipopi Café, Bojongsari Depok. Meski terdapat perbedaan personel antara formasi live dan rekaman, Woxx Band tetap mengusung konsep kolaborasi yang terbuka dengan sesama musisi.

Dengan genre classic rock, pop rock, hingga alternative, Woxx Band berharap karya mereka dapat diterima pecinta musik tanah air dan menjadi langkah baru setelah perjalanan panjang sebagai band cover di kafe-kafe Jabodetabek. (ril)

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button