News

Stan Collymore Sarankan Liverpool Gaet Harry Kane

Jakarta, difanews.com — Stan Collymore, mantan striker Liverpool, menyarankan tim juara bertahan Premier League itu menggaet bintang Tottenham Hotspur, Harry Kane, jika mereka ingin terus berpacu dengan Manchester City dalam perburuan gelar musim ini.

Hanya dua kali menang dalam sembilan pertandingan terakhir membuat pasukan Juergen Klopp terseok di posisi 4 klasemen, 10 poin di bawah Man City yang mengemas 50 poin di puncak klasemen. Di sisi lain, pasukan Pep Guardiola tampil gacor dengan 14 kemenangan beruntun, salah satunya menang 4-1 atas Liverpool di Anfield, sekaligus menyamakan rekor sepanjang masa tim di liga utama Inggris.

Dalam kolomnya di Daily Mirror, Collymore menulis bahwa Liverpool harus bersaing keras dengan Man City dengan cara menghabiskan uang kurang lebih sama dengan Man City agar bisa berpacu dalam perburuan gelar Premiership. Salah satu yang diusulkan Collymore adalah The Reds membeli pemain nasional Inggris berjersey 9.

“[Liverpool] harus bangkit dan merasakan nikmatnya kopi, yang juga berarti owner FSG harus menghabiskan lebih banyak uang agar bisa toe-to-toe dengan City,” tulis Collymore.

“Itu artinya jika City membeli Erling Haaland musim panas ini, Liverpool harus membeli Robert Lewandowski atau bahkan Harry Kane.”

“Apa yang tak lagi bisa mereka katakan adalah ‘kami punya pasukan XI yang sangat bagus, beberapa pemain muda datang, dan kami bisa terus menghadapi semua tantangan’, karena ada banyak tim lain yang dengan uangnya mereka tak punya masalah.”

Duo Liverpool, Sadio Mane dan Firminho mencetak total 13 gol, sama dengan jumlah gol Kane sendirian, atau hanya berselisih 3 gol dari top skor Liverpool Mohamed Salah.

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button