JAKARTA, DIFANEWS.com — Direktur Jenderal Pengelolaan Ruang Laut (PRL) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Aryo Hanggono, meninggal dunia akibat terinfeksi Covid-19.
Sebelum dinyatakan meninggal, Aryo dirawat intensif di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta.
“Benar. Mohon doanya,” kata Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo saat dimintai konfirmasi perihal kabar duka itu oleh detikcom, Senin (28/9/2020).
Kabar meninggalnya pejabat KKP itu juga dikonfirmasi Kepala Humas KKP, Agung Tri Prasetyo
“Beliau wafat di RSPAD pagi ini (pukul) 04.50 WIB,” kata Agung saat dikonfirmasi IDN Times, Senin (28/9/2020).
“Tadi (Senin, 28 September 2020) pukul 04.50 WIB beliau wafat di RSPAD. Beliau 9 September positif Covid-19, selanjutnya (menjalani perawatan),” kata Agung kepada Kompas.com, Senin (28/9/2020).
Sebelumnya, Menteri KKP Edhy Prabowo juga dinyatakan positif Covid-19 pada 9 September 2020. Sebelum dinyatakan positif Covid-19, Edhy melakukan kunjungan kerja pada 1 September ke Kalimantan Utara.
Dirjen PRL Aryo termasuk salah satu pejabat KKP yang ikut dalam rombongan kerja bersama Menteri Edy Prabowo tersebut.
Aryo meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto pada pukul 04.50 WIB. Almarhum akan segera dimakamkan di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur.
Menteri Edhy Prabowo sendiri dinyatakan sehat.