Sepakbola Indonesia

Timnas Indonesia Siap Kalahkan Malaysia di AFF Cup 2020

SINGAPURA, difanews.com — Tim nasional Indonesia dalam kondisi sangat kompak jelang pertarungan terakhir AFF Cup 2020 melawan Malaysia di National Stadium, Kallang, Singapura, Minggu (19/12).

Setelah menahan imbang Vietnam 0-0, Rabu (15/12), Timnas Indonesia menjalani latihan pemulihan, Kamis (16/12), di Stadion Bukit Gombak, Singapura.

Selama 1,5 jam, pelatih Shin Tae-yong membagi menjadi dua kelompok tim. Pemain yang tampil melawan Vietnam menjalani latihan pemulihan, sedangkan yang tidak bermain latihan secara normal.

“Saat ini kondisi pemain sangat baik. Memang stamina pemain terkuras saat aga melawan Vietnam. Saat ini kami langsung fokus menghadapi Malaysia,” kata Shin Tae-yong.

Gelandang Timnas Ricky Kambuaya mengatakan saat ini tim dalam kondisi siap menghadapi laga terakhir penyisihan Grup B melawan Malaysia. Ia pun mengatakan bahwa pelatih sudah memberikan materi bagaimana cara mengatasi Malaysia.

“Pelatih memberikan menu latihan pemulihan dan beristirahat dengan cukup hari ini. Kondisi tim sangat baik dan semakin kompak. Melawan Malaysia kami harus disiplin dan fokus agar dapat meraih kemenangan demi lolos ke babak semifinal,” kata Ricky di laman PSSI.

Saat ini, Timnas Indonesia masih menduduki posisi puncak klasemen sementara Grup B dengan raihan 7 poin dari 3 laga. Unggul selisih gol atas Vietnam di tempat kedua dengan poin sama. Disusul Malaysia (6 poin), Kamboja (3 poin), dan Laos (0 poin).

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button