BeladiriSports

Banyak Kendala Dihadapi Amer Abdallah untuk Pentaskan Turnamen Tinju Kelas Berat yang Digagas Skills Challenge

JAKARTA, difanews.com – Jika pada akhirnya turnamen kelas berat bisa digelar, ini akan jadi blockbuster, semoga mega tarung sangat bersejarah karena menampilkan 4 petinju juara dunia dan mantan juara dunia.

Pertama duel antara dua mantan juara dunia, Anthony Joshus vs Deontay Wilder. Kedua duel antardua juara dunia, Oleksandr Usyk dan Tyson Fury.

Turnamen ini tengah diupayakan Skills Challenge. Diakui akan banyak kendala berat yang harus dilalui sebelum dongeng ini bisa menjadi kenyataan.

Amer Abdallah, penggagas turnamen kelas berat yang membawahi Skill Challenge, membeberkan keinginannya untuk mempersatukan 4 petinju top itu kepada IFL TV.

“Pertarungan AJ dan Deontay akan jadi pertarungan massif di tinju. Pertarungan undisputed [Fury vs Usyk] membawa nilai luar biasa dan semua orang ingin melihat. Tapi, saya kira, intrik AJ dan Deontay, hanya dari kehadiran mereka saja, adalah duel yang semua orang ingin lihat,” kata Amer Abdallah.

“Pembicaraan dari beberapa inisiatif berbeda sedang berjalan. Jika pertarungan itu bisa digelar dan selaras dengan tanggal dan tempat, itu akan sangat luar biasa.”

Duel ini dipastikan akan menjadi duel termahal sepanjang sejarah tinju. Nilainya bisa mencapai 300 juta pound atau lebih dari Rp5,5 triliun.***

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button