News

Nelly Korda Rebut Gelar LPGA Kedua di ISPS Handa Women’s Open

Lahir dari ayah petenis kondang Petr Korda, Nelly yang memilih golf tampil gemilang di Grange.

JAKARTA, DIFANEWS.com — Nelly Korda memenangkan turnamen golf ISPS Handa Women’s Australian Open 2019, Minggu (17/2). Namun, untuk bisa memenangkan gelar keduanya di LPGA Tour ini, ia harus memeras tenaga dan adu mental dengan juara bertahan Ko Jin-young dari Korea.

Nelly, pegolf berusia 20 tahun, melengkapi ‘Family Slam’ di Australia. Petr Korda, sang ayah, memenangkan turnamen tenis Australian Open 1998. Kakaknya, Jessica Korda, jadi juara turnamen golf Australian Open 2012 dan kini menggenggam lima gelar LPGA Tour. Sang adik, juga mengikuti sang ayah, Sebastian Korda. Pada 2018, Sebastian juara turnamen tenis Australian Open junior boys.

Pada hari terakhir, Nelly mencetak 5-under 67 untuk jadi juara dengan total 17-under 271. Di front nine, Nelly memukul 3 birdie dan 1 bogey. Di back nine, ia juga kena 1 bogey namun bisa memukul lebih banyak birdie, 4.

Jin-young, sang juara bertahan, bermain lebih baik dibandingkan Nelly di hari terakhir. Ia memukul 8-under 64 dan bogey free. Sayang ia harus puas mencetak total 15-under 273 di turnamen yang digelar di Grange, Australia Selatan, itu.

Posisi ketiga diduduki pegolf Cina Taipei, Hsu Wei-Ling dengan total 12-under 276.

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button