Life Style

Secangkir Kopi Ternyata Bisa Turunkan Risiko Diabetes

Jakarta, difanews.com — Secangkir kopi panas atau hangat di pagi hari memang terasa sangat nikmat. Sebelum memulai aktivitas yang padat, tak ada salahnya bersantai sejenak ditemani secangkir kopi.

Tidak hanya menjadi menu sarapan yang nikmat, minum kopi di pagi hari juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Apa saja manfaatnya? Coba simak:

1. Menangkal radikal bebas
Kopi merupakan minuman yang kaya antioksidan. Beberapa penelitian mengatakan, antioksidan dalam kopi bahkan lebih banyak dibandingkan antioksidan dalam sayuran dan buah.

Dua antioksidan utama yang ditemukan dalam kopi adalah polifenol dan asam hidrokinamatik yang sangat ampuh memerangi radikal bebas.

2. Menurunkan risiko diabetes
Diabetes tipe II merupakan penyakit serius yang terjadi ketika tubuh tidak bisa lagi menghasilkan insulin dalam jumlah cukup.

Beberapa studi menunjukkan, penurunan risiko diabetes tipe II bisa dilakukan dengan mengonsumsi kopi setiap hari.

Sebuah studi dari Harvard University bahkan mengatakan, risiko seseorang terserang diabetes tipe II menurun 9 persen dengan konsumsi kopi harian yang cukup.

3. Membakar lemak
Ternyata, secangkir kopi di pagi hari juga dapat membantu menurunkan berat badan. Tingkat metabolisme tubuh dan jumlah kalori yang terbakar merupakan faktor penting untuk menjaga berat badan.

Sebuah studi menunjukkan, kafein dapat meningkatkan laju metabolisme sebesar tiga hingga 11 persen.

4. Menurunkan risiko Parkinson
Konsumsi kopi setiap hari dalam kadar yang cukup juga dapat membantu mengurangi atau menunda penyakit parkinson.

Kafein yang terkandung dalam kopi diyakini dapat membantu mengontrol gerakan atau gejala motorik bagi mereka yang sudah menderita  penyakit parkinson.

5. Menangkal depresi
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa asupan kopi dalam jumlah sedang (1-3 cangkir per hari) dapat menurunkan risiko depresi.

Efek peningkatan mood dari konsumsi kopi juga sangat bermanfaat bagi perempuan. Sebuah studi di Archives of Internal Medicine menganalisis 50.000 perempuan selama beberapa dekade.

Mereka menemukan, perempuan yang minum 2-3 cangkir kopi per hari mengalami risiko depresi yang lebih kecil hingga 15 persenl.*

So, jangan sembarangan dengan kopi, tapi juga jangan minum kopi sembarangan.

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button