Tyson Fury Pastikan Hentikan Deontay Wilder Lebih Cepat

JAKARTA, DIFANEWS.COM — Tyson Fury (30-0-1, 21 KO), juara kelas berat WBC, bersumpah akan menghentikan Deontay Wilder (42-1-1, 41 KO) bahkan dengan cara lebih kejam dibandingkan pertarungan sebelumnya.
Kedua petinju akan menuntaskan trilogi di T-Mobile Arena, Las Vegas, 9 Oktober 2021.
“Kali ini, saya pastikan akan melenyapkannya. Kali ini takkan 7 ronde. Saya akan mengenyahkan dengan manis dan cepat,” kata Fury.
Wilder kalah TKO ronde 7 pada duél kedua atau rematch 22 Februari 2020 setelah pada pertemuan perdana, Desember 2018, berakhir split draw.
“Ia puncher terbesar dalam sejarah, tapi saya berhasil menghentikannya. Saya terbesar dan terkeras. Ia hanya bisa jadi mimpi buruk bagi orang lain, bukan saya.”
“Ketika saya akan memusnahkannya, apa yang saya katakan kali terakhir? Saya bilang akan menjatuhkannya, menghentikannya, menghancurkannya, saya melakukannya.”
“Saya pikir ia akan tampil dengan bersemangat, tetapi setelah satu ronde, ia akan menyadari bahwa ia kembali ke tempat ia memulai. Jika ia tidak bisa mengalahkan saya setelah tiga tahun absen dan 10 kali penurunan berat badan, ia tidak akan pernah melakukannya.”
Duél Fury-Wilder awalnya akan dilaksanakan 24 Juli, namun batal karena Fury terpapar virus corona.