Umroh Dibolehkan Pemerintah Arab Saudi, Perhatikan Syaratnya
Sebelum dibuka akses untuk seluruh jamaah luar Arab Saudi, mereka akan mempersilakan jamaah lokal terlebih dahulu melaksanakan umrah mulai 4 Oktober 2020.
JAKARTA, DIFANEWS.com — Bagi umat Islam Indonesia yang sudah ngebet untuk melaksanakan ibadah umroh atau bahkan sudah siap berangkat, takkan lama lagi kemungkinan Anda bisa merealisasikan keinginan Anda, setelah Arab Saudi memberikan lampu hijau bagi pelaksanaan ibadah umroh.
Dilansir dari Arab News. Pemerintah Arab Saudi mencoba melonggarkan aturan ibadah umrah dengan membuka akses jamaah dari luar Arab Saudi.
Kelonggaran akses tersebut juga mencakup jamaah dari Indonesia yang ingin melaksanakan ibadah ke Arab Saudi. Ini akan berlaku dimulai 1 November 2020.
Sebelum dibuka akses untuk seluruh jamaah luar Arab Saudi, mereka akan mempersilakan jamaah lokal terlebih dahulu melaksanakan umrah mulai 4 Oktober 2020.
Pemerintah Arab Saudi sangat mempertimbangkan protokol kesehatan yang akan berlaku jika akses ibadah umrah resmi dibuka, baik untuk jamaah lokal maupun luar Arab Saudi. Hal ini dikarenakan jumlah jamaah yang memenuhi panggilan ibadah rukun Islam kelima akan sangat banyak.
Tindakan antisipatif pemerintah Arab Saudi terhadap pembukaan bertahap untuk ibadah umrah di Arab Saudi salah satunya sejak Maret 2020 sudah dilakukan pembangunan barrier yang mengelilingi Kab’ah.
Karena itu, ada dua benda yang dilarang disentuh ketika akses ibadah umrah resmi dibuka, yakni Ka’bah dan Hajar Aswad. Ritual tawaf akan dilaksanakan di luar pagar pembatas.
Ke depannya para jemaah dilarang mendekati dua benda tersebut selama pelaksanaan umrah di masa pandemi. Apalagi menyentuh dan menciumnya.
Selain itu, Dr Mohammad Saleh bin Taher Benten selaku Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi juga mengungkapkan ada beberapa ketentuan yang perlu dipatuhi oleh jemaah umrah.
Di antaranya, diberlakukan kategorisasi usia yang bisa melaksanakan umrah yakni usia 18-56 tahun. Usia di atas atau di bawah angka tersebut dilarang melaksankan ibadah umrah.