Gunung Tangkuban Perahu Kembali Meletus
PVMBG menghimbau masyarakat mewaspadai munculnya erupsi freatik yang muncul tanpa didahului gejala vulkanik.
BANDUNG, DIFANEWS.com — kembali meletus Gunung Tangkuban Perahu pada Kamis (1/8) malam pukul, 20.46 WIB, informasi langsung dari Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).
Letusan itu menghasilkan kolom abu setinggi 180 meter dari dasar kawah.
Datas PVMBG Pos Pengamat Gunung Tangkuban Perahu, yang di lansir dari Jakarta, kamis menunjukkan kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal mengarah ke utara dan timur.
Letusan itu terekam di seismogram dengan amplitude maksimum 50 milimeter dan durasi sekitar 11 menit 23 detik dan Saat ini Tangkuban Perahu berada pada Status Level I (Normal).
Pekan lalu, tepatnya Jumat (26/7), Gunung Tangkuban Perahu erupsi dan memuntahkan abu vulkanik dengan ketinggian mencapai 200 meter.
Akibatnya aktivitas wisata di gunung tersebut dihentikan sementara selama kurang lebih lima hari. Personel gabungan disiagakan. Pasalnya tremor atau getaran terus tercatat setiap harinya.
Tidak menutup kemungkinan bahwa wisata Gunung Tangkuban Perahu akan di tutup kembali.