Kesehatan

Inilah Beberapa Efek Samping Vaksin Covid-19

Jakarta, difanews.com — Vaksinasi Covid-19 sudah dimulai di beberapa negara, termasuk Indonesia. Beberapa merk vaksin memiliki efek samping dari yang berat sampai ringan.

Dokter Spesialis Paru RS Persahabatan Erlina Burhan mengatakan ada beberapa efek samping dari vaksin Covid-19.

“Pfizer sudah melaporkan ada efek samping berat pada empat orang, antara lain ada cedera bahu, pembesaran kelenjar getah bening ketiak kanan, gangguan irama jantung, dan kesemutan pada kaki,” ujar Erlina, dikutip Bisnis.com dari keterangan resmi Kemenkes, Selasa (26/1/2021).

Adapun, dari uji vaksin Pfizer, sebanyak 8.183 pasien mengalami nyeri di daerah suntikan yang menurut Erlina hal itu sudah biasa, serta efek samping sistemik seperti sakit kepala, pegal-pegal, dan meriang.

Sementara itu, untuk vaksin Sinovac, yang sudah disuntikkan di Indonesia, dari uji yang dilakukan di Bandung menunjukkan efek sampingya hanya nyeri di lokasi suntikan, demam, kelelahan. Namun, hingga saat ini belum ditemukan efek samping serius.

Terkait pembentukkan antibodi dari vaksin Sinovac, Erlina menyebutkan di Cina telah dilakukan uji klinik fase 2 yang disuntikkan ke 600 subjek sehat dan dibagi dua kelompok.

Kelompok pertama  mendapat vaksin pertama hari ke 0 dan vaksin kedua hari ke-14. Kelompok lainnya mendapat vaksin pertama hari 0 dan vaksin kedua pada hari ke-28.

Dari kedua kelompok tersebut ditemukan tidak ada perbedaan yang bermakna, dan terjadi peningkatan antibodi IgG yang signifikan setelah divaksin kedua, namun antibodi lebih rendah pada pasien usia lebih tua.

 “Dari neutralizing antibody-nya ditemukan berkurang seiring dengan pertambahan usia. Artinya yang lebih muda antibodinya lebih banyak,” ujar Erlina.

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button