IdolaNews

Aminah Cendrakasih Dimakamkan Satu Liang Lahat dengan Ibundanya, Wolly Sutinah

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun telah wafat Mak Nyak (Aminah Cendrakasih). Semoga Almarhumah diterima seluruh amal ibadahnya dan diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT Aaminn YRA," tulis Rano Karno.

TANGERANG SELATAN, difanews.com — Sederet karangan bunga tampak berjejer di halaman rumah duka Aminah Cendrakasih di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (22/12) pagi.

Kabar kepergian Aminah Cendrakasih pada Rabu (21/12) malam dibagikan oleh Rano Karno yang merupakan pemeran utama karakter Doel dalam sinetron tersebut. Artis itu meninggal sekitar pukul 20.00 WIB di usia 84 tahun.

Karangan bunga itu bertuliskan ucapan duka cita atas wafatnya aktris legendaris yang dikenal sebagai Mak Nyak dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan.

Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com di lokasi sekitar pukul 07.50 WIB, karangan bunga berasal dari sejumlah organisasi dan komunitas yang berhubungan dengan Aminah. Salah satunya dari PT Karnos Film, rumah produksi yang menaungi serial Si Doel Anak Sekolahan.

Beberapa karangan bunga lainnya berasal dari saluran televisi hingga institusi pemerintah, termasuk ucapan belasungkawa dari komunitas artis senior yang terpajang di dekat teras rumah Aminah.

Sementara itu, warga sekitar, keluarga, dan kerabat saat ini berkumpul di rumah duka. Mereka tampak membantu pihak keluarga untuk mengurus prosesi jenazah hingga pemakaman.

Pihak keluarga dan kerabat akan melakukan prosesi memandikan jenazah, salat jenazah, hingga nanti mengantar Aminah menuju tempat peristirahatan terakhir.

Jenazah Aminah Cendrakasih rencananya akan dimakamkan di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, pada pukul 10.00 WIB. Ia akan dimakamkan satu liang lahat dengan ibunya, Wolly Sutinah alias Mak Wok.

“Dimakamkan besok di Karet Bivak, disatukan dengan ibunya, Mak Wok (Wolly Sutinah),” kata Lala, putri Aminah, saat ditemui di rumah duka kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan, dikutip dari detikhot.***

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button